11 Siswa SMA Unggulan CT Arsa Foundation Sukoharjo Lolos ke Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi 2021

Sukoharjo – Sebelas siswa SMA Unggulan CT Arsa Foundation Sukoharjo berhasil maju ke ajang Kompetisi Sains Nasional tingkat Provinsi (KSN-P) setelah melewati persaingan yang begitu ketat di KSN tingkat Kabupaten Sukoharjo. Sebelumnya telah diselenggarakan Kompetisi Sains Nasional Tingkat Kabupaten (KSN-K) jenjang SMA pada tanggal 3-4 Juni 2021 secara daring.

Berdasarkan hasil seleksi tingkat sekolah, terdapat 27 siswa yang terpilih untuk maju mewakili sekolah pada KSN-K. Terdapat 9 bidang lomba yang diikuti peserta pada kompetisi tersebut, yaitu fisika, kimia, biologi, kebumian, astronomi, matematika, informatika, geografi, dan ekonomi.

Berbagai persiapan telah dilakukan dengan semaksimal mungkin untuk mengikuti kompetisi ini. Bahkan persiapan sudah dimulai sejak bulan Oktober 2020. Setiap hari para peserta mendapatkan pembinaan berupa materi, latihan soal, dan motivasi. Selain itu, para peserta juga mengikuti try out secara online dari guru pembimbing maupun dari luar sekolah.

Berdasarkan pengumuman resmi dari Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Kemendikbud RI, Sabtu (19/6/2021) terdapat 7 bidang lomba yang dinyatakan lolos ke tingkat provinsi. Adapun kesebelas siswa tersebut, antara lain:

  1. Alya Nurita Afif, kelas X, bidang lomba ekonomi.
  2. Novita Widianingsih, kelas X, bidang lomba ekonomi.
  3. Annisa C. Faradita, kelas X, biang lomba ekonomi.
  4. Dzaky Abdus Salam, kelas XI, bidang lomba biologi.
  5. Maulana Ilham F., kelas XI, bidang lomba astronomi.
  6. Ricky Purnomo, kelas X, bidang lomba geografi.
  7. Dedi Saputra, kelas XI, bidang lomba geografi.
  8. Rezqian N. Afrizal, kelas XI, bidang lomba kebumian.
  9. Intan Ayu Andini, kelas XI, bidang lomba kimia.
  10. Zahra Anggun, kelas X, bidang lomba kimia.
  11. Maswil Aqilah, kelas XI, bidang lomba matematika.

Bapak Aditya Hadi Infantri Putra, S.Pd., Gr. selaku ketua tim KSN di SMA Unggulan CT Arsa Foundation Sukoharjo mengungkapkan bahwa semua proses pendampingan yang dimulai sejak bulan Oktober 2020 sampai dengan bulan Juni 2021, yang berlangsung secara daring dengan berbagai kesulitan dan tantangan, Alhamdulillah membuahkan hasil dengan lolosnya 11 anak ke tahap KSN-P. Bapak Aditya menambahkan pencapaian tahun ini yang berhasil meloloskan 11 anak untuk maju di tingkat provinsi memang sangat kami syukuri selaku tim yang diamanahi KSN CT Arsa, tetapi hasil itu masih merupakan langkah awal untuk mewujudkan target dan mimpi kita besar bersama, yakni mendapatkan emas nasional. Kami selaku panitia dan pembimbing merasa sangat bersyukur karena diberikan siswa-siswa luar biasa yang sangat berdedikasi dan bersemangat dalam menjalankan semua proses hingga tahap ini. Kami sangat mengapresiasi pada 16 siswa yang juga sangat mumpuni meskipun keberuntungan belum menghampiri. Semoga 16 siswa ini tetap berprestasi di lain kesempatan. Terima kasih untuk seluruh civitas akademika SMA Unggulan CT Arsa Foundation Sukoharjo atas dukungannya, kami masih akan terus berjuang. Bismillah CT Arsa bisa meraih emas nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *